Laemanta, 23 Desember 2024
Kegiatan pelatihan dibuka oleh Bapak Didik P Kusbianto, S.Pd selaku Kasi Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kecamatan Kasimbar, menyampaikan pentingnya penguatan kapasitas operator desa dalam mengelola SID. “Pelatihan ini merupakan langkah strategi untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan tata kelola administrasi di desa. Kami berharap dengan adanya pelatihan ini, para operator desa dapat lebih memahami dan memanfaatkan teknologi untuk mempercepat proses administrasi desa,” ujar Kasi PMD, yang juga memberikan motivasi kepada peserta .
Pelatihan ini menghadirkan pemateri Pak Musadat, seorang pakar di bidang teknologi informasi yang fokus pada implementasi sistem informasi di tingkat desa. Pak Musadat memberikan materi terkait pengelolaan SID berbasis web, yang memungkinkan desa untuk mengelola administrasi data secara lebih efisien dan transparan. Materi pelatihan mencakup berbagai topik penting, seperti penginputan data kependudukan, pengelolaan anggaran desa, serta penyusunan laporan yang dapat diakses secara real-time oleh pemerintah desa dan masyarakat.
(sumber Foto : Asriani)
Pelatihan ini dilakukan selama 3 hari mulai tanggal 23 s/d 25 Desember 2024, Peserta pelatihan, yang terdiri dari Sekdes dan operator desa, diberikan pemahaman mendalam tentang penggunaan sistem informasi untuk mendukung program-program pembangunan desa yang lebih akuntabel dan transparan. Mereka juga diberikan kesempatan untuk langsung berlatih dan mengaplikasikan materi yang disampaikan dalam simulasi praktis menggunakan platform.
Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para operator desa dapat lebih siap dan terampil dalam mengelola SID, yang pada gilirannya akan mempercepat proses pengambilan keputusan serta memperbaiki layanan publik di desa. Selain itu, pengelolaan data yang lebih baik juga diharapkan dapat membantu dalam perencanaan dan pelaksanaan kegiatan.
(Redaksi : Munira.S Daeng Situju)